Rabu, 02 Januari 2013

Tips Menjaga Komputer Dari Virus


Mungkin teman-teman udah banyak yang tau apa itu virus. Virus bisa dikatakan…. setengah hewan setengah tumbuhan dan bisa menyebarkan diri lewat medium-medium tertentu eitssss… ini bukan pelajaran biologi. Disini, yang akan kia bahas adalah virus komputer mbakyu. Disini akan kita bahas bagaimana langkah terbaik melindungi diri dari virus komputer (tentunya buat komputernya donk bukan otrangnya) tanpa anti virus pun. Saya ingin sedikit bercerita dengan pengalaman saya yang mungkin terlalu ceroboh karena saya bukan tipe orang yang cermat :P . Baik saya akan berbagi sedikit pengalaman saya dengan komputer saya hehehe. Terus terang ya, saya punya komputer yaah bisa dibilang jelek sih untuk ukuran sekarang ini, udah katrok, kuno terus apalagi ya, yah pokoknya jelek lah. Karena saking jeleknya mungkin ga pernah saya rawat. Di komputer saya ga ter install antivirus hehe maklum komputer jelek kalau kebanyakan program sih katanya bisa lemot. Makanya ga tak install antivirus. Tapi tenang aj sampe sekarang masih sehat koq. Ok, langsung aja kita mulai pembahasannya….
Mengenal Virus Komputer
Sederhana saja ya pembahasannya. Virus komputer sebenarnay bukan seperti virus influenza ato flu burung yang menyebar lewat medium burung ato manusia. Tapi, virus komputer adalah sebuah program atau kode program yang sengaja dibuat untuk tujuan-tujuan tertentu seperti menghapus file, merusak system operasi, menyembunyikan file atau juga mengambil informasi-informasi penting yang ada dalam komputer (keylogger) atau lebih dikenal dengan sebutan malware. Rata-rata virus menyebar melalui internet , file sharing atau yang lebih populer sekarang adalah UFD (USB Flash Disk), mungkin UFD inilah yang mendonasikan virus paling basar saat ini.

Kelebihan dan Kekurangan Teknologi Touchscreen

Saat ini sudah menjadi hal biasa bagi kita untuk melihat berbagai device, baik itu notebook, handphone maupun layar PC, menggunakan teknologi touchscreen. Teknologi touchscreen adalah suatu display/layar yang digunakan untuk mengetahui keberadaan dan lokasi suatu “sentuhan” di dalam suatu area. Terminologi ini mengacu pada kontak atau sentuhan pada layar dengan menggunakan jari atau tangan. Teknologi ini juga bisa mengetahui sentuhan dari obyek pasif seperti stylus dan sejenisnya.

Sampai awal tahun 80an, teknologi touchscreen hanya bisa mengenali satu titik sentuhan, tapi dalam perkembangannya sekarang bisa mengenali beberapa titik sentuhan (multi-touch). Contoh yang terbaru adalah produk terkenal dari Apple berupa iPhone maupun MacBook Air di touchpad-nya. Cara kerja touchscreen pun sebenarnya cukup mudah. Setiap kali kita menyentuh layar tersebut akan terjadi perubahan state (status) pada layar yang kemudian akan dipahami oleh software untuk diterjemahkan menjadi suatu informasi.


Device yang memanfaatkan touchscreen akan memberikan kemudahan dan kecepatan akses bagi penggunanya. Kita tidak perlu repot untuk mencari tombol pada keyboard/keypad dalam mengeksekusi suatu perintah. Pengguna yang sudah terbiasa, akan secara optimal mengakses menu-menu yang paling sering digunakan sehingga proses keseluruhan akan lebih cepat. Beberapa contoh penerapan pada notebook/PC ataupun handphone, menu-menu utama akan lebih mudah diakses. Notebook jenis Tablet atau layar PC touchscreen pada ATM/vending machine/kiosk sangat terbantu dalam hal ini. Menu sudah disusun sedemikian rupa sehingga pengguna tidak perlu banyak berpikir, langsung menyentuh pada layar dan perintah akan segera dieksekusi. Contoh lain, device untuk mengetahui inventory pada gudang atau kondisi barang pada rak di supermarket akan lebih cepat dan mudah jika menggunakan touchscreen. Teknologi yang terbaru bahkan memungkinkan kita menulis dengan jari atau stylus, dan diterjemahkan seperti apa adanya. Hal ini sering disebut kemampuan Handwriting Recognition (pengenalan tulisan/gambaran tangan). Produk Apple seperti iPod maupun touchpad di MacBook Air malah bisa mengenali sentuhan pada beberapa titik sekaligus (multi-touch) tanpa ada masalah. Sebagai contoh, zooming foto/gambar pada iPhone bisa dilakukan dengan menggerakan 2 jari sekaligus.

Terbaru Microsoft Office 2013

Tepatnya hari ini (17/07), Microsoft merilis Microsoft Office 2013 Consumer Preview. Seperti yang diberitakan oleh Bgr.com, melalui CEO Microsoft Steve Ballmer, Office 2013 Consumer Preview ini hanya berisikan Microsoft Word, Excel, Power Point dan Outlook.

Microsoft merilis Office 2013 Consumer Preview ini dengan tujuan untuk mendapatkan feedback dari penggunanya seputar kelebihan dan kekurangan produk barunya ini agar pada saat akan merilis full versionnya tidak lagi terdapat permasalahan yang berarti.

Dalam press conference yang dihelat di San Francisco, California tersebut, Ballmer menjelaskan bahwa produk barunya ini support untuk digunakan oleh PC tradisional atau juga yang telah menggunakan teknologi touchscreen.

Tidak hanya itu saja, Office 2013 ini juga dapat terhubung dengan SkyDrive apabila perangkat yang digunakan terkoneksi dengan internet. Untuk full versionnya yang akan dirilis beberapa waktu ke depan, Baller juga menjelaskan bahwa Office 2013 akan lebih interaktif karena dapat terhubung dengan Yammer dan Skype.

Untuk mendapatkan Office 2013 ini, Microsoft telah menciptakan halaman khusus pengunduhan di situs resminya yaitu Microsoft.com.

Teknologi Komputer Generasi Terbaru


Teknologi Komputer Generasi Terbaru - Berita Teknologi Terbaru | Free Download Software | Gadget Terbaru - Info menarik buat sobat pecinta teknologi terbaru. Dengan diluncurkannya komputer desktop mini terbaru Acer yang diberi nama Revo 70, membuktikan bahwa pada tahun 2012 ini teknologi akan lebih berkembang dengan pesat lagi. Acer Revo 70 merupakan perangkat komputer generasi terbaru yang sebentar lagi bisa dimanfaatkan oleh sobat diseluruh dunia. Acer Revo 70 memiliki dimensi ukuran 209.89 x 209.89 x 35.35. Perangkat yang digadang-gadang sebagai jenis komputer terbaru ini menggunakan tenaga prosesor AMD E-450 dual core yang memiliki dua Bobcat cores 1,65GHz serta Radeon HD 6320 graphics.

Ini 5 Kelebihan Windows 8 dari Android dan iOS

Microsoft telah meluncurkan sistem operasi Windows 8. Dengan optimalisasi fungsi touchscreen, Windows 8 pun siap untuk bersaing dengan sistem operasi yang biasa digunakan di perangkat mobile, iOS dan Android.

Dengan pengalamannya sebagai penguasa sistem operasi di desktop, tentu Windows menjadi sistem operasi yang tak bisa dipandang sebelah. Namun di perangkat mobile, Android dan iOS juga bukan pesaing sembarangan.

Lalu apa saja kelebihan Windows 8? Mengutip TechRadar, berikut paparannya:

1. Konvergensi Tablet-Laptop
Tablet dan laptop mulai berkonvergensi di berbagai produk. Dan Microsoft memiliki Windows 8 yang dipersiapkan untuk unifikasi perangkat macam ini.

Apple tak punya strategi konvergensi. Sepertinya Apple belum berani untuk melakukan kanibal produk, seperti yang dilakukan saat iPhone mengkanibal iPod.

Saat ini, Mac Mini hadir untuk melindungi iMac. iMac pun dikembangkan dengan tetap melindung Mac Pro. Sedangkan iPad belum 'diberi izin' untuk melintasi teritori yang dikuasai MacBook.

Sedangkan untuk Google, Chrome OS pun belum siap untuk mendukung notebook, baru digunakan di Chromebook. Android pun saat ini baru dikembangkan untuk tablet, dan belum memiliki pengalaman untuk digunakan di laptop.

2. User Interface yang Superior
Interface atau antarmuka ini sebelumnya dikenal dengan nama "Metro", kemudian diganti dengan sebutan "Modern". Sesuai namanya, Windows memang menghadirkan UI yang modern. Ini memang belum sempurna, tapi tentu menghadirkan kesegaran.

UI di Windows 8 menghadirkan kombinasi responsif sebaik iOS, juga konfigurasi dan tenaga sebaik Android.

Senin, 31 Desember 2012

Sejarah Komputer


            1. Generasi Pertama (1944-1959)



Gambar 2.14 Komputer Generasi Pertama






 komputer  yang pertama  kali  dibuat  adalah  EDVAC (Elektronik Diskrete Variable Automatic Computer) pada tahun 1945 oleh  Jhon Nouman (WNA Inggris). Bentuknya  masih  tabung  hampa udara & belum ada  proses  perhitungan.

Yang  kedua  yaitu  ENIAC (Elektronik Numerical Interbrator and Computer) oleh Jhon Mauchy & Presper Eckert. Beratnya 27 ton (27.000 kg), 18.000  tabung  hampa /  setengah  lapangan  bola (167 m2).
2. Generasi Kedua (1960-1964) 
 

 
Gambar 2.15 Komputer Generasi Ke-2

Transistor  merupakan  cirri  khas  komputer  generasi  kedua.  Sebagai komponen  padat, transistor  mempunyai banyak  keunggulan  seperti misalnya: tidak mudah  pecah, tidak  menyalurkan  panas. dan dengan demikian, komputer yang  ada menjadi  lebih kecil  dan  lebih  murah.
Pada  tahun 1960-an, IBM  memperkenalkan  komputer  komersial  yang  memanfaatkan  transistor  dan  digunakan  secara  luas  mulai beredar  dipasaran. Komputer IBM- 7090 buatan  Amerika  Serikat merupakan  salah  satu  komputer  komersial  yang  memanfaatkan transistor.